Top Ad unit 728 × 90

News Ticker

recent

Tempat Wisata Alternatif Libur Lebaran di Ibu Kota Jakarta

Lebaran menjadi momen pulang kampung untuk berkumpul bersama keluarga. Segala persiapan sudah dipikirkan sejak awal, sebut saja tiket untuk mudik yang sudah disiapkan jauh-jauh hari demi menyambut perayaan Lebaran di rumah.

Lantas, bagaimana dengan yang merayakan lebaran tanpa mudik, misalnya warga asli Jakarta? Bagi warga asli Jakarta yang tak memiliki keluarga di luar kota, mudik tentu bukan sebuah kewajiban. Meskipun demikian, masa liburan lebaran Anda tak akan berjalan membosankan.

Sebaliknya, Anda justru bisa melakukan berbagai kegiatan menarik yang hampir tak pernah Anda lakukan pada hari biasa, sambil menunggu jadwal kembali masuk kantor. JDLines punya tiga kegiatan menarik yang bisa Anda lakukan di Jakarta saat lebaran tiba...

1. Olahraga dan Sambil Menikmati Udara Jakarta 

Olahraga


Hidangan lezat yang melimpah saat Lebaran membuat Anda lupa diri dan makan sepuasnya tanpa peduli jumlah kalori. Setelah puas mencicipi makanan di sana-sini termasuk saat berkunjung ke rumah kerabat, kini saatnya kembali hidup sehat! 

Kapan terakhir kali Anda berolahraga di alam terbuka? Kemacetan jalan raya dan tingkat polusi udara yang kian meninggi di Jakarta bisa jadi alasan Anda malas melakukannya di hari biasa.

Wajar saja bila warga Ibu Kota lebih memilih berolahraga di pusat-pusat kebugaran yang biasa terdapat dalam mal atau hotel. Berhubung perayaan Lebaran selesai dan belum banyak perantau yang kembali ke Jakarta, inilah waktu yang tepat bagi Anda untuk menikmati Jakarta dengan berolahraga outdoor.

Anda bisa mencoba bersepeda di sepanjang Jalan Sudirman, area Taman Mini Indonesia Indah, atau Banjir Kanal Timur (BKT) pada hari ketiga Lebaran, misalnya. Alternatif lain, siapkan pakaian olahraga plus sepatu lari Anda, dan bersiaplah jogging pada pagi atau sore hari. 


2. Berburu Sisa Diskon di Mall

Diskon di mall


Hampir semua pusat perbelanjaan menawarkan diskon besar menjelang lebaran, tapi tak semua stok barang habis terjual. Di sinilah kesempatan Anda untuk memanfaatkan sisa diskon ini. Barang-barang yang tak habis terjual ini biasanya didiskon sampai 50-70%, ini tentu saja menguntungkan bagi Anda.


3. Jelajahi Objek Wisata Jakarta 

Objek Wisata Jakarta

Tak perlu ke luar kota untuk menghabiskan masa libur Lebaran Anda. Jakarta punya beragam tempat menarik yang sayang jika dilewatkan. Menjelajahi Jakarta akan membuat Anda semakin mengenal kota ini. Beberapa tempat yang wajib Anda datangi di antaranya adalah kawasan Kota Tua dan Kampung Budaya Betawi di Setu Babakan, dan anda bisa menginap hotel di jakarta, yang menawarkan paket menginap murah untuk hari raya lebaran.

Kenanglah kejayaan Jakarta di masa lalu dengan menyusuri kawasan Kota Tua yang membentang dari Pelabuhan Kuno Sunda Kelapa sampai area pecinan di Glodok. Anda juga bisa berkunjung ke museum-museum unik, seperti Museum Bank Indonesia, Museum Fatahillah, dan Museum Wayang. Menariknya, di depan Museum Fatahillah terdapat persewaan sepeda warna-warni yang bisa digunakan untuk berkeliling.

Ingin mengenal lebih jauh tentang budaya Betawi? Datang saja ke Kampung Budaya Betawi di kawasan Setu Babakan. Di sini, Anda bisa menyaksikan pertunjukan seni seperti lenong dan tarian ondel-ondel. Tak berhenti di situ saja, Anda juga bisa mencicipi kerak telor yang sudah dikenal sebagai makanan khas Betawi.

Nah, semoga rekomendasi tempat libur lebaran dari JDLines ini dapat bermanfaat bagi Anda...
Tempat Wisata Alternatif Libur Lebaran di Ibu Kota Jakarta Reviewed by JDLines on 13.48.00 Rating: 5

Tidak ada komentar:

All Rights Reserved by JDlines.com © 2014 - 2023
Powered By JD

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Diberdayakan oleh Blogger.